-->

herbal alami untuk mengobati maag akut

Maag akut adalah salah satu gangguan pencernaan yang banyak diderita oleh sebagian orang, Gangguan  maag akut harus segera  diobati, jika dibiarkan akan berkibat rusaknya dinding lambung.

Namun anda tidak perlu khawatir, Ada beberapa jenis herbal alami untuk mengobati maag akut yang cukup ampuh dan aman untuk digunakan. 
Obat herbal maag akut, cara mengatasi maag akut, cara mengatasi sakit maag
Penyebab timbulnya maag akut :

Maag akut umumnya terjadi karena gangguan lambung yang dibiarkan dan tidak diobati atau  diakibatkan karena seringnya mengkonsumsi beberapa jenis makan atau minuman, seperti makanan terlalu pedas, minuman keras, kafein, minuman bersoda atau yang mengandung banyak gas dan minuman yang terlalu asam.

Maag akut juga sering terjadi karna pola gaya hidup kita, seperti makan terburu-buru, Sehingga makanan tidak siap untuk dicerna oleh lambung. Faktor stres dan kebiasaan menghisap rokok turut mempengaruhi fungsi kerja lambung. Hal-hal tersebut dapat meningkatkan produksi asam lambung.

Maag akut juga disebabkan oleh penyakit GERD, radang lambung, terhambatnya darah yang mengalir ke usus, batu empedu, radang pada pankreas,  kanker lambung atau bisa juga karna pengaruh hormon saat kehamilan.

Maag akut bisa juga karna seringnya pemakaian obat-obatan, seperti obat antibiotik, obat anti inflamasi, obat yang mengandung ibuprofen non steroid dan diclofenac, yang diminum secara tidak tepat sesuai anjuran dokter. 

Biasanya untuk pasien yang memiliki kelainan maag apalagi maag akut dianjurkan minum obat maag dulu atau ada beberapa obat yang harus diminum setelah makan.

Untuk mengobati maag akut secara tuntas, penting untuk selalu memperhatikan penyebab yang disebutkan diatas. 

Anda dapat menggunakan herbal alami untuk  mengobati maag akut, diantara lain :

1. Kacang hijau untuk mengobati maag akut

Penderita maag akut dapat mencoba alternatif pengobatan dengan herbal alami kacang hijau. Anda dapat mengolah kacang hijau menjadi bubur ditambah gula jawa atau gula aren secukupnya. 

Ekstrak kacang hijau berkhasiat melapisi dinding lambung juga mengurangi produksi asam lambung. Dengan rutin mengonsumsi kacang hijau luka pada lambung penyebab maag akut dapat berangsur sembuh.

2. Kunyit herbal alami untuk mengobati  maag akut

Kunyit yang dipakai sebagai herbal untuk mengobati maag akut adalah biang kunyit. Biang kunyit banyak mengandung zat anti inflamasi untuk mengatasi peradangan dan anti bakteri.
 
Selain menghilangkan nyeri akibat maag akut, kunyit juga berkasiat mengobati luka lambung atau usus, dan mengurangi bakteri yang menggangu pencernaan. 

Caranya ambilah biang kunyit atau kunyit yang tua, bersihkan kulitnya lalu panggang diatas api sebentar, lalu parut dan perasan air kunyit diminum sebanyak 1 sendok makan 2 kali sehari. 

Namun harus diperhatikan hentikan pemakaian kunyit jika sudah membaik. Pemakaian yang berlebihan dapat mempengaruhi ginjal.

3. Biji Adas, bumbu dapur juga herbal atasi maag akut

Selain berguna untuk bumbu dapur, biji adas juga merupakan herbal alami untuk mengobati maag akut
Biji adas memiliki khasiat anti radang dan anti bakteri sehingga dapat mengatasi iritasi lambung dan mengobati luka pada dinding lambung. 

Biji adas juga mengurangi gas dalam lambung yang menyebabkan rasa sebah atau kembung. 
Caranya : ambil 5 - 7 gr biji adas, lalu rebus dengan 1,5 gelas air hingga mendidih. Minum rebusan biji adas 2 - 3 kali sehari sampai maag akut sembuh. Perhatikan untuk wanita hamil hindari pemakaian biji adas.

4. Singkong, herbal ampuh mengobati maag akut

Selain sebagai sumber makanan kaya karbohidrat ternyata singkong memiliki kandungan lemak rendah, mengandung protein, karbohidrat kompleks serta kaya serat alami. Sehingga singkong sangat baik bagi pencernaan terutama mengobati  maag akut dengan menyembuhkan  peradangan di lambung.

Caranya : pilih umbi singkong muda yang ,kulit arinya berwarna kemerahan, kupas singkong redam selama 1 jam dan cuci hingga bersih, potong seukuran 3 ruas jari lalu bisa langsung konsumsi mentah atau dikukus. Lalukan secara rutin sampai maag akut membaik.
Perhatikan mengkonsumsi singkong dapat menurunkan kadar yodium dalam tubuh, hindari bila anda penderita ganguan Hipotiroid.

5. Air kelapa muda dan air kelapa hijau

Air kelapa muda juga berkhasiat mengobati maag terutama jenis kelapa hijau, air kelapa banyak mengandung elektrolit yang dibutuhkan tubuh kita untuk mengembalikan energi yang hilang setelah beraktifitas. Selain itu Air kelapa muda juga kaya akan anti oksidan, dan ampuh menetralkan racun dalam tubuh. 

Air kelapa muda sebagai herbal tradisional mampu melapisi dinding lambung, mengurangi rasa panas pada lambung, sehingga dapat membantu mengobati maag akut. 
Dengan mengkonsumsi air kelapa muda setiap hari penyakit maag akut akan berangsur sembuh. 

Sakit maag saat hamil juga dapat diatasi dengan rutin minum air kelapa muda. Seperti diketahui saat masa kehamilan, seorang ibu yang sebelumnya mengidap sakit maag  tidak boleh sembarangan memakai herbal dan obat-obatan karena ditakutkan dapat mempengaruhi janin.

Selain air kelapa muda dan air kelapa hijau, minyak kelapa asli juga berkasiat sebagai herbal alami mengobati maag akut.

Tips memilih kelapa hijau asli yaitu dengan melihat pangkal tangkai buah kelapa. Kulit sabut kelapa hijau yang masih muda akan berwarna kemerahan jika dikupas.

6. Jahe minuman herbal alami untuk mengobati maag akut

Wedang jahe juga berkasiat sebagai herbal alami untuk mengobati maag akut. Selain nikmat jahe mengandung zat anti radang. 

Herbal alami jahe dapat mengobati  peradangan lambung akibat bakteri yang menyebabkan maag akut. 
Caranya kupas dan cuci bersih jahe lalu buatlah wedang jahe dengan sedikit gula jawa atau aren. Akan lebih baik jika wedang jahe dikonsumsi pagi hari sebelum perut terisi makanan.

7. Madu bermanfaat mengobati maag akut

Madu telah dikenal lama sebagai obat herbal berbagai penyakit. Antioksidan dalam madu murni sangat bermanfaat bagi kesembuhan dan kesehatan tubuh. 
Zat antioksidan dan antibakteri pada madu murni berkasiat mengatasi masalah lambung termasuk mengobati maag akut. Caranya konsumsi 2 sendok makan madu setiap hari

8. Royal Jelly untuk mengobati maag akut

Sebagaimana madu royal jelly juga berkhasiat mengobati maag akut.
Zat anti inflamasi dan nutris pada royal jelly mempercepat penyembuhan luka, termasuk luka lambung yang menyebabkan maag akut. 
Caranya konsumsi 2 sendok makan royal jelly setiap hari.

9. Alpukat, herbal alami menyembuhkan maag akut.

Buah Alpukat selain rendah kalori mengandung banyak vitamin, mineral dan kaya akan lemak nabati yang bermanfaat bagi tubuh. Selain itu buah alpukat kaya akan serat dan mengandung antioksidan sehingga alpukat juga berkasiat sebagai herbal alami untuk  mengobati maag akut. 
Caranya buat jus alpukat dengan campuran sedikit gula aren tanpa tambahan apa pun. 

Itulah beberapa tanaman toga sebagai herbal alami untuk mengobati maag akut yang dapat menjadi alternatif pengobatan dengan baha-bahan yang mudah diperoleh. Dan yang terpenting tetap menjaga pola hidup sehat. 

Subscribe for Free via Email:

TAMPILKAN KOMENTAR
TUTUP KOMENTAR

0 Response to "herbal alami untuk mengobati maag akut"

Post a Comment

--Terima kasih sudah berkunjung--
Silahkan memberi komentar sesuai Artikel. -- GaweSehat

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel